Hikikomori (引きこもり, ひきこもり, atau 引き籠もり?, arti harfiah: menarik diri, mengurung diri) adalah istilah Jepang untuk fenomena di kalangan remaja atau dewasa muda di Jepang yang menarik diri dan mengurung diri dari kehidupan sosial.


Saya sendiri?

Tidak terlalu sih, artinya ada gejala. Hahaha… (ketawa pait)

Walaupun memang benar aku cukup menarik diri dari kehidupan sosial, tapi masih batas normal. Masih keluar kamar, masih mau diajak maen sama temen, tidak separah di hikikomori itu ya.

Hanya saja pribadi introvert saya memang menyebabkan suka menyendiri daripada berkelompok. Saya merasa jalan-jalan ke tempat ngehitz, kumpul-kumpul, nongki-nongki ngopi ialah aktivitas yang malah bikin capek. Enak mah tidur.

Makanya saya lebih suka ngamar doang seharian. Dari baca buku, gitaran, ngoding, liat pilem dari layarkaca21, nulis, nggambar-nggambar, nyobain sesuatu yang asik aja sih.

This site uses cookies to personalize content. Learn more.